Dalam Rangka meningkatkan ketaqwaan kita kepada Allah SWT, dan kecintaan kepada Rasulullah SAW serta mempererat Ukhuwah Islamiyah sesama umat Islam khususnya dilingkungan Komplek Pesantren Darussaalam dan umumnya di Gampong Blang Poroh Kecamatan Labuhanhaji Barat Kabupaten Aceh Selatan. Maka dalam hal ini dipandang perlu untuk melaksanakan peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW pada setiap tahun. Dan kegiatan ini telah diagendakan dalam kalender kegiatan rutin setiap tahunnya yang dilaksanakan oleh pengurus Pesantren Darussalam disamping kegiatan Hari – Hari Besar Islam Lainnya.
Dalam Peringatan Maulid Nabi Besar Muhammad SAW, pada setiap tahun pelaksanaanya
diprakarsai oleh Panitia Pelaksana Perayaan Hari-hari Besar Islam Pesantren
Darussalam Kecamatan Labuhanhaji Barat Kabupaten Aceh Selatan.
Adapun kegiatan-kegiatan yang diselanggarakan dalam peringatan Maulid
Nabi Besar Muhammad SAW di pesantren darussalam sebagai berikut:
- Perlombaan berpidato putra/i antar Kabupaten/Kota se-Aceh;
- Perlombaan berpidato putra/i antar Desa se-Kecamatan Labuhanhaji Barat;
- Musabaqah Tilawatul Kutub antar Kabupaten/Kota se-Aceh;
- Mubahasah/Muzakarah Para Ulama se-Aceh;
- Ceramah Maulid Nabi Besar Muhammad SAW;
- Dll.
Orator Musabaqah sedang menyampaikan
materinya dalam perlombaan pidato putra
Santriwati yang mendapatkan hadiah/Juara perlombaan
Pidato se-Aceh yang di selenggarakan oleh P3HBI Darussalam
Peserta MTQ Putra se-Kecamatan Labuhanhaji Barat
sedang melantunkan ayat suci al qur an di atas podium Darussalam
Peserta MTQ Putri se-Kecamatan Labuhanhaji Barat
sedang melantunkan ayat suci al qur an di atas podium Darussalam
Group Sholawat Al-Waliyyah Darussalam yang di
pimpin oleh Bunda Wardiati Djamaluddin Waly,SE
Para Audiens sedang menyaksikan berbagai
kegiatan/perlombaaan di pesantren darussalam
Acara Mubahasah/Muzakarah Ulama
Pemateri: Abu H.Muhammad Amin Bireuen
(Abu Tumin Blang Bladeh)
Maksud dan
tujuan pelaksanaan kegiatan-kegiatan ini ialah:
- Media silaturrahmi warga Labuhanhaji Barat
- Motivasi bagi santri Darussalam untuk meningkatkan diri agar menjadi lebih baik.
- Sebagai fasilitator untuk menumbuhkan rasa cinta pada Nabi SAW.
Demikian Gambaran Kegiatan Perayaan Maulid
Nabi Besar Muhammad SAW di Pesantren Darussalam Labuhanhaji Barat-Aceh Selatan
pada setiap tahunnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar